Selasa, 06 Desember 2011

LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN

(Disampaikan dalam Rapat Pleno Wali Murid 15 Oktober 2011)


A. UMUM
1. UMUM
Madrasah Ibtidaiyah Nurul Huda merupakan satu-satunya lembaga pendidikan formal tingkat dasar yang bercirikan islam di Desa Kembangan Kec. Bonang Kab. Demak. Berdiri pada tahun 1967 dibawah pengelolaan yayasan Pendidikan Islam Nurul Huda Kembangan dengan ijin operasional No : LK/3.C/346/pem.mi/1979. 
Dalam perjalanannya MI Nurul Huda menjadi salah satu madrasah yang difavoritkan dilihat dari berbagai prestasi yang diraih baik di tingkat kecamatan maupun kabupaten untuk itu kami selalu berusaha secara maksimal untuk meningkatkan etos kerja dan kiat-kiat maupun strategi praktis serta menentukan arah kebijakan yang realistis agar madrasah tetap eksis dengan perkembangan zaman. Titik berat dari aarah kebijakan yang kami tempuh ada tiga hal pokok, yaitu : 
a. Perbaikan Manajemen 
   1) Manajemen Madrasah secara umum 
   2) Manajemen Kepala Madrasah
b. Mengoptimalkan dan memfokuskan proses belajar mengajar dengan pola PAIKEM (Pembelajaran Aktif,  Inovatif, Komunikatif, Efektif dan Menyenangkan) 
c. Pemberdayaan peran serta masyarakat. Selain kebijakan diatas kami tetap melaksanakan aturan dan arah kebijakan dari pemerintah (Pusat maupun Daerah) secara umum baik Kementrian Agama maupun Kementrian Pendidikan Nasional, serta beradaptasi secara positif dengan lingkungan sekolah.

2. IDENTITAS
Identitas Madrasah Nama Madrasah : MI Nurul Huda Kembangan 
Nomor Statistik Madrasah : 111233210075
Alamat : Desa Kembangan Kec. Bonang Kab. Demak
Tahun berdiri : 1967 
Status : Terakreditasi B
Nama Kepala Madrasah : Mushonifin, S.Pd.I 
Visi Madrasah : Menciptakan sumber daya manusia yang beriman, berilmu, berbudaya, berprestasi dan berbudi pekerti luhur. 
Misi Madrasah : 
1. Menumbuhkan dan mengembangkan ajaran agama Islam, nilai, sikap, dan budi pekerti. 
2. Membimbing anak secara efektif agar mencapai akademik optimal. 
3. Mengembangkan etika, estetika, bakat dan minat yang bertumpu pada ajaran agama Islam dan budaya bangsa. 
Tujuan : 
1. Membantu program pemerintah memberantas kebodohan dan hidup keterbelakangan 
2. Membantu masyarakat desa yang berpenghasilan rendah/miskin, untuk ikut mengeyam pendidikan. 
3. Meningkatkan kegiatan keagamaan di lingkungan madrasah, jama’ah sholat dzuhur dan tadarus Al-qur’an. 

B.     GURU DAN KARYAWAN

Kepala Madrasah, guru dan karyawan mempunyai ruang lingkup dan beban kerja yang disesuaikan secara professional serta karakteristik masing-masing. Tugas-tugas tersebut dituangkan dalam SK KBM semester I dan semester II tahun pelajaran 2010/2011.
Untuk merespon dinamika pendidikan formal yang selalu bergerak maju, maka kami juga berusaha untuk meningkatkan pengetahuan dan menambah wawasan cakrawala pandang yang lebih luas melalui berbagai media.

Data guru dan karyaawan MI Nurul huda Kembangan

No
Nama/NIP
Status
Jabatan
Pendidikan
Terakhir
   1.  
MUSHONIFIN, S.Pd.I
19741001 200710 1 001
PNS
Kamad
S.1 Tarbiyah
   2.  
LUDFIL KHAKIM, S.Pd.I
19730127 200701 1 012
PNS
Guru
S.1 Tarbiyah
   3.  
MAHMUDAH, S.Pd.I
19840107 2005501 2 001
PNS
Guru
S.1 Tarbiyah
   4.  
SRI REJEKI, S. Pd.I
-
GTY
Guru
S.1 Tarbiyah
   5.  
NUR ASRUROH, S.Pd.I
19770316 200701 2 011
PNS
Guru
S.1 Tarbiyah
   6.  
MUJTAHIDAH, S.Pd.I
19830513 200710 2 003
PNS
Guru
S.1 Tarbiyah
   7.  
Hj. UMI MUNADZIROH, S.Pd.I
19790503 2007102 2 003
PNS
Guru
S.1 Tarbiyah
   8.  
ABU SHOLEH
-
GTY
Guru
SLTA
   9.  
ROSYIDI, S.Pd.I
19740720 2007100 1 003
PNS
Guru
S.1 Tarbiyah
  10.         
SHOBIRIN, A.Ma
19751110 200701 1 032
PNS
Guru
D.2 Tarbiyah
  11.         
MUBAROKAH, S. Pd.I
-
GTY
Guru
S.1 Tarbiyah
  12.         
HAFID, S.Pd.I
-
GTY
Guru
S.1 Tarbiyah
  13.         
KHOERUL FATIHIN, S.Pd.I
-
GTY
Guru
S.1 Tarbiyah
  14.         
NUR LATIFAH, S.Pd
-
GTY
Guru
S.1 Matematika
  15.         
ISMAUL HIDAYAH
-
Karyawan
TU
MA
  16.         
MUJAZIROH
-
Karyawan
Tukang
Kebun
SMP

C.     SISWA

Siswa merupakan modal utama untuk menilai keberhasilan suatu sekolah. Dengan jumlah siswa yang memadai akan memberikan semangat, dorongan dan motivasi dalam rangka proses belajar mengajar

1)    Data siswa tahun pelajaran 2010/2011
No.
Kelas
L
P
Jumlah
1.
I
35
33
68
2.
II
27
27
54
3.
III
26
34
60
4.
IV
37
24
61
5.
V
30
37
67
6.
VI
26
17
43
Jumlah
180
170
353

2)    Data peserta ujian tahun pelajaran 2010/2011

L
P
Jumlah
Peserta
26
17
43
Lulus
26
17
43
Tidak Lulus
0
0
0

3)    Data lulusan tahun 2010/2011 yang melanjutkan
Jenis Sekolah
L
P
Jumlah
MTs
3
0
3
SMP
21
15
36
Pondok Pesantren
2
2
4
Tidak diketahui
0
0
0
Total
26
17
43

Tidak ada komentar:

Posting Komentar